BELAJAR NGEBLOG BAGI PEMULA


BELAJAR NGEBLOG BAGI PEMULA



(ini adalah postingan pertamaku, mohon kritikkannya)

Assalamualaikum, sudah lama saya ingin punya blog tapi baru sekarang nih kesampaian. Berawal dari teman yang ngajak gabung di kelas onlinenya pa Widjaya atau om Jay; Belajar Menulis Gelombang 8 melalui WA grup. Saya sangat berterima kasih kepada beliau yang telah memberikan ilmunya dan memberikan motivasi kepada guru-guru di Indonesisa untuk selalu menulis.

Saya akan beberkan apa saja yang kami pelajari di kelas online itu. Semoga ini bisa menginspirasi bro n sis yaa. O iya, waktu dipertengahan sesi, listrik dirumah saya mati otomatis wifi juga mati dong, jadi saya gak banyak nanya. Alhamdulilah kelas online nya di WA jadi saya bisa buka scroll lagi di pagi hari. 

Sesi pertama di mulai jam 19:00 sampai jam 21:00. Pemateri nya adalah Bapak Dedi Dwitagama, beliau telah mumulai ngeblog sejak tahun 2005 ( http://trainerkita.wordpress.com) Beliau mengatakan; menulislah dimanapun, kapanpun dan tentang apapun dengan tujuan yang iklash sebagai bentuk dokumentasi untuk anak cucu kita. Kata-kata ini sangat menginspirasi saya. Sebetulnya saya sudah melakukan hal itu di media sosial Facebook tapi hanya sebatas untuk iseng dan fun. Sekarang saya ingin menyimpan dan membagi  ilmu saya agar bisa lebih bermamfaat untuk orang lain.

Saya tertarik dengan cara Om Jay memotivasi kami. Pertama-tama beliau memberi kami sebuah foto sederhana, foto sepiring pisang goreng. Om jay menyuruh kami untuk menulis apa saja tentang foto itu. Tanpa menunggu lama, peserta pun mengirim berbagi tulisan tentang pisang goreng. Termasuk saya yang tadinya malu-mau untuk menulis (semoga hasilnya gak malu-maluin).

Diskusi pun dimulai dengan cara tanya jawab.

Pertanyaan: Langkah apasaja untuk memuali membuat blog?
Jawab        : langkah membuat blog, yg pertama NIAT, kedua BIKIN EMAIL, ketiga sign up di blogger.com, atau wordpress.com atau kompasiana.com, atau detik.com, atau kumparan, atau guraru.com, masih banyak lagi provider yg menyediakan platform blog ... semua gratis.

Saya mencoba mempraktekan. Saya buka blogger.com dan mendaftar dengan  menggunakan email yang aktif. tapi saya menemukan kesulitan waktu mencantumkan alamat blog. setiap saya tulis alamaat pasti tidak valid. Lalu saya searching dan mendapat jawabannya di blog Juragar Cipir  (https://juragancipir.com/bagaimana-cara-membuat-alamat-blog-di-blogger/). Saya tidak mengenal dia tapi saya berterima kasih karena blog nya bermamfaat sekali.

Pertanyaan: Apakah kita harus fokus dengan satu tema atau bagaimana?
Jawab : blog itu seperti rumah kita sendiri ... mau isinya seperti supermarket, segala ada ... atau fokus pada topik" ttt, monggo ae .... kita yg punya hak ... sabeb, kl kata anak milenial pak

pertanyaan: 1. Bagaimana supaya blog kita menarik
                    2. Apa perlu iklan untuk mempromosikan blog kita
jawab : 1. sertakan foto atau video, scara visual biasanya lebih atraktif dan menarik pembaca .
            2. kita bisa hubungkan dengan facebook, twitter pada setingan atau copy link nya di fecebook, twitter, group WA, dsb

pertanyaan: Gimana caranya supaya tampilan blog kita jadi cantik? Adakah tutorial utk setting lay out dan  sebagainya?
jawab : spy blog kita cantik dan menarik, silahkan simak di https://www.google.co.id/search?safe=strict&bih=626&biw=1164&hl=en&sxsrf=ALeKk021WXVEWpu_sP11IW-wF4M0-mEqfQ%3A1585486022347&ei=xpiAXqXsFIPgz7sP4KKy8AY&q=cara+membuat+blog+cantik+dan+menarik&oq=cara+membuat+blog+cantik+dan+menarik&gs_lcp=CgZwc3ktYWIQAzIGCAAQFhAeMgYIABAWEB4yBggAEBYQHjoECAAQR1DtIljAL2CKMWgAcAJ4AIABfogB8wmSAQM1LjeYAQCgAQGqAQdnd3Mtd2l6&sclient=psy-ab&ved=0ahUKEwil56HZ27_oAhUD8HMBHWCRDG4Q4dUDCAs&uact=5, praktekin deh

Semoga bermamfaat ya bro sis, sesi selanjutnya adalah bagaimana menjadi youtuber , akan saya beberkan di pembahasan selanjutnya. Wassalam.




Comments

  1. Saya baru kali ini pake blog.. Masih diraba2.. Mksh om jay yg sangat memotivasi grup menulis gelombang 8

    ReplyDelete
  2. Terima kasih bu AAm sudah berkunjung

    ReplyDelete
  3. Terima kasih,Bu, sungguh sangat berguna khususnya bagi saya sebagai pemula

    ReplyDelete
  4. Bagus lanjut mati terus menulis dan menulis

    ReplyDelete
  5. Siap Pa, teima kasih sudah berkunjung

    ReplyDelete
  6. ini blognya ibu nurhasanah kan ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. betul om, saya R. Siti Nurhasanah , pesertaa kelas menulis gel.8

      Delete
  7. Bagus banget bahasanya enak bu. Tinggal tulisan dirapikan

    ReplyDelete
  8. Izin shere omjay di grup PGRI Kabupaten kami dan gruop Kepala Sekolah

    ReplyDelete

Post a Comment